All Posts

CARA MERAWAT TAS KULIT LAMBSKIN

  • : Zetabags Admin
  • : 2019-12-04 11:31:50

Ketika kalian sedang membereskan lemari tas, dan baru sadar ternyata kalian punya beberapa tas yang berbahan kulit lambskin, sempatkah kalian berfikir apa itu kulit Lambskin? bagaimana cara merawatnya? Apa yang harus dilakukan untuk menjaganya? Nah.. dibawah ini ada beberapa tips agar tas lambskin tetap seratus persen menawan.

 

CANTIKNYA KULIT LAMBSKIN

Lambskin leather terbuat dari kulit domba muda. Terlihat sangat indah dan elegan. Teksturnya lembut dan nyaman. Tidak seperti bahan caviar yang teksturnya lebih kasar. Bahan ini termasuk sulit untuk dirawat lho karena faktanya sangat rapuh. Rentan terhadap goresan atau noda.

Lambskin Leather pada Dior

Pict: theluxurycloset.com

 

 

Selain tekstur yang lembut jika disentuh, bahan lambskin ini sangat fleksibel. Tidak hanya tas atau dompet saja, tetapi sangat cocok juga untuk pembuatan pakaian seperti jaket. Bahan ini akan terasa nyaman dan mengikuti bentuk tubuh jika digunakan terus menerus.

Tas atau dompet desainer yang biasanya terbuat dari kulit Domba: Celine / Chanel / Dior

celine sling bag lambskinchanel bag lambskindior bag lambskin

Pict: theluxurycloset.com

 

 

CARA MENYIMPAN DENGAN BAIK

Tidak sulit merawat tas bahan lambskin, hanya dengan bagaimana cara menyimpannya.

  • Gunakan dustbag dan bag puffer
  • Jangan gunakan plastik untuk menyimpan tas karena akan membuat kulit kering
  • Jangan menyimpan langsung di bawah sinar matahari
  • Simpan kulit domba Anda di tempat yang sejuk dan kering, tidak panas dan lembab
  • Jangan letakan tas anda di lantai untuk menghindari debu yang berlebihan

 

 

MENGGUNAKAN CONDITIONER

Berikan Conditioner khusus pada Lambskin Anda. Ini adalah satu-satunya cara untuk mencegahnya mengering dan pecah. Untuk first timer, cobalah di area yang tidak mencolok terlebih dahulu untuk menentukan efektivitasnya karena condisioner dapat membuat warna kulit menjadi gelap, pastikan Anda juga ingat untuk mengujinya terlebih dahulu dan membiarkan kulitnya mengering sebelum mengoleskan pada bagian lain.

 

 

CARA MEMBERSIHKAN

Bersihkanlah tas lambskin setidaknya dua kali setahun tergantung pada tingkat keseringan memakai dan iklim. Pilihan terbaik, serahkan kepada sang ahli untuk perawatan khusus. Anda bisa kunjungi ‘Bag Spa’ terpercaya agar tas Anda tetap memiliki kualitas yang sangat baik. Selamat berinvestasi!

Il Nostro Laundry & Dry Clean

 

 

ZETA BAGS Instagram

 

Related Post



Chat With Us